Indonesian
Thursday 18th of April 2024
0
نفر 0

Obama Bicara Bhinneka Tunggal Ika di Kongres Diaspora

 Barack Hussein Obama berbicara soal kehidupan manusia dan rasa toleransi di tengah masyarakat. Apa kata Obama? Presiden Amerika Serikat (AS) ke-44 tersebut mengatakan Indonesia merupakan negara dengan jumlah muslim terbesar, tapi penuh rasa toleransi yang tinggi. Obama yakin akan hal itu dan punya contohnya.

"Kalau Anda lihat Borobudur, candinya umat Buddha, Candi Prambanan umat Hindu, dia ada di negara mayoritas muslim," kata Obama dalam bahasa Inggris dalam Kongres Diaspora Indonesia keempat, Sabtu (1/7/2017).

Menurut Obama, bangunan tersebut dapat eksis dan terawat hingga saat ini karena satu hal, yaitu toleransi. "Semangatnya toleransi. Ini terabadikan dalam konstitusinya. Saling menghargai dalam semangat harmoni," tutur Obama.

Obama menyebut semangat toleransi Indonesia harus terus dijaga agar menjadi contoh bagi negara muslim lainnya. Anak-anak muda harus berani melawan intoleransi. "Generasi muda harus melawan intoleransi!" ucap Obama, yang disambut tepuk tangan peserta kongres. "Bhinneka Tunggal Ika," kata Obama.

0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

Obat Marah: Membaca al-Quran dan Berwudhu
Bahas Masalah Kebangsaan, Presiden Jokowi Bertemu Habibie dan Try Sutrisno
Sunni-Syiah Peringati Maulid Nabi Saw di Ponpes YAPI Bangil
Cristiano Ronaldo sebut Anak-anak Aleppo Pahlawan yang Sesunguhnya
Dalam 5 Tahun, MUI Terbitkan 13.136 Sertifikat Halal
Hamas Tuduh Arab Sengaja Biarkan Masjidil Aqsa Diserang
Pelayanan Majma Jahani Ahlul Bait kepada Peziarah Arbain di Karbala
Muslim Bulgaria Kian Tertekan
Pertemuan Rahbar dengan Keluarga Syuhada Penjaga Makam Suci
Rombongan Ahlu Sunnah Iran Turut Agenda Long March Arbain ke Karbala

 
user comment