Indonesian
Wednesday 17th of July 2024
0
نفر 0

Dimulainya Periode Pertama “Pelatihan 100 Guru Pengajar Al-Quran” di Irak

Dimulainya Periode Pertama “Pelatihan 100 Guru Pengajar Al-Quran” di Irak

Dimulainya periode pertama Al-Quran khusus pelatihan 100 guru pengajar Al-Quran bekerjasama dengan pihak panitia makam suci Imam Ali (As) di Najaf al-Asyraf dan propinsi-propinsi Irak lainnya.

"Biro Pendidikan Al-Quran yang berafiliasi dengan Darul Quran makam suci Alawi memulai periode pertama Al-Quran pelatihan 100 guru pengajar Al-Quran, yang bekerjasama dengan biro tablig Al-Quran makam ini," demikian laporan IQNA, seperti dikutip dari Kantor Berita Makam Alawi.
Sayid Basim Al-Hulwu, Penanggung Jawab Biro Pendidikan Al-Quran Darul Quran makam Alawi dan pengamat pelaksana rencana ini mengatakan, "Pelatihan 100 guru pengajar Al-Quran dengan tujuan menyebarkan kebudayaan pengajaran dan pendidikan Al-Quran dan pendirian basis-basis untuk khidmat kepada kalam wahyu di Najaf Al-Asyraf dan propinsi-propinsi Irak lainnya sudah dimulai."
"Pelatihan yang menarik para mahasiswa yang telah melewati jenjang pengenalan terhadap hukum-hukum tajwid Al-Quran ini, diagendakan dengan maksud mengubah mereka menjadi pengajar-pengajar yang akan mengajar Ulumul Quran dalam pelbagai jurusan," tambahnya.
Sayid Basim Al-Hulwu menegaskan, setengah dari para partisipan yang ikut dalam pelatihan ini berasal dari para mahasiswa Darul Quran, Markas-markas dan Asosiasi-asosiasi Al-Quran, yang mana mereka berpartisipasi dalam periode ini dengan koordinasi biro tablig Al-Quran Darul Quran makam Alawi.
"Setengahnya lagi berasal dari lulusan para mahasiswa Darul Quran makam Alawi yang telah lulus dari kursus-kursus Al-Quran yang berkelanjutan," ucapnya.
Sayid Al-Hulwu menjelaskan, di akhir kursus Al-Quran ini setelah penyelenggaraan ujian teori dan praktis, akan diberikan sertifikat khusus kepada orang-orang yang meraih peringkat lazim.
Demikian juga, dia mengingatkan, di antara program-program latihan pengajaran 100 guru pengajar adalah penyampaian ceramah istimewa berkenaan dengan hukum-hukum tajwid dan pelajaran-pelajaran dalam ranah membaca Al-Quran secara benar, tulisan kaligrafi kitab Ilahi ini dan pengajaran Umumul Quran serta pembahasan-pembahasan terkait dengan Al-Quran.

 


source : www.iqna.ir
0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

PBNU Gelar International Islamic Cultural Expo
Rakyat Iran Rayakan Keberhasilan Perundingan Nuklir
Orang Tak Dikenal Serang Dua Polisi di Mapolres Banyumas
Konflik di Irak Bukan Karena Pertikaian Sunni-Syiah
Subhanallah, Anak Usia Tiga Tahun Hafal Alquran
Hari Santri, Merayakan Sikap Jalan Tengah
Penulis Karikatur Asal Brasil Kritik PBB yang Bungkam atas Kekejaman ISIS
Pengakuan Mantan Islam Radikal Abdurrahman Ayyub
Ansarullah Hadang Serangan Pasukan Mansour Hadi ke Sanaa
Vonis Mati Sheikh Nimr dan Gelombang Kecaman terhadap Al Saud

 
user comment