“Laa tahtaqir syai’an shaghiiran muhtaqaran. Farubbamaa asaalati ad-dama al-ibaru” (Al-Mahfudzat)
Janganlah meremehkan hal-hal kecil yang terhina. Bahkan sebuah jarum kecilpun mampu membuat kita berdarah #PepatahArab
Semua kehidupan besar di dunia ini bermula dari hal-hal kecil. Karena kecil, banyak orang yang tidak menganggapnya ada, atau meremehkan karena dianggap tidak bernilai. Padahal, hal kecil itu kalau kita seriusin nilainya tidak kalah besar dengan apa yang dianggap besar.
Apa yang kita pikirkan tentang sampah dan barang bekas yang berserakan di tempat sampah? Tidak ada yang berpikir itu akan berguna sampai datanglah orang-orang, terutama orang Madura yang dengan jeli memanfaatkan sampah dan barang bekas itu menjadi bernilai harganya. Mereka membeli dengan harga sampah dan barang bekas, dibagusin lagi, lalu menjualnya dengan harga yang jauh lebih tinggi.
Atau orang yang jualan nasi uduk, warung kelontong, loper Koran, makanan dan minuman secara asongan, mungkin kita anggap kecil penghasilan mereka. Tetapi ternyata, lumayan juga untuk bisa menyambung hidup dan menghidupi keluarga. Semua bermula dari hal kecil.
Memulai sesuatu karenanya tidak perlu khawatir dari yang kecil. Cita-cita dan impian memang harus besar, tetapi mulainya memang mesti dari yang kecil, agar bisa belajar jatuh bangunnya kehidupan dan menyiapkan diri untuk tantangan yang lebih besar.
Ketekunan kita, disiplin, kerja keras, ketangguhan, pantang menyerah, semuanya yang akan membuat apa yang kita mulai dari kecil itu bisa menjadi besar. Impian besar, mulai dari apa yang bisa kita lakukan sekarang.
Dunia ini dipenuhi dengan misteri dan rahasia..
Maka janganlah kita menilai sebuah perbuatan, sekecil apapun namanya..
Sungguh pandangan kita berbeda dengan pandangan Allah..
Sungguh penilaian kita tak sama dengan penilaian-Nya..
Besar dan remehnya sesuatu tidak bergantung pada anggapan dan penilaian kita…
Semua bergantung dengan posisi kita dihadapan-Nya..
Jangan pernah meremehkan dosa kecil, karena mungkin itulah penyebab kesengsaraan kita..
Dan jangan abaikan kebaikan kecil, karena mungkin itulah pintu kesuksesan dan kebahagiaan kita…
Bukankah Allah berfirman,
وَتَحْسَبُونَهُ هَيِّنًا وَهُوَ عِنْدَ اللَّهِ عَظِيمٌ
“Dan kamu menganggapnya suatu yang ringan saja. Padahal dia pada sisi Allah adalah besar.” (QS.an-Nur:15)