Indonesian
Thursday 18th of July 2024
0
نفر 0

Kemenangan Irak karena Kepatuhan pada Fatwa Ulama

Kemenangan Irak karena Kepatuhan pada Fatwa Ulama

Ayatullah Nashir Makarim Shirazi dengan kemenangan yang diraih militer Irak atas ISIS yang membuat misi membebaskan kota Mosul berjalan sesuai target, mengucapkan selamat atas kemenangan tersebut yang disebutnya sebagai kemenangan bangsa Irak dan umat Islam. 

 

Ulama marja taklid tersebut mengatakan fatwa jihad dari ulama marja taklid di Irak khususnya fatwa Ayatullah Sistani dan keberanian militer dan milisi sipil disertai pertolongan dari Allah swt, Mosul berhasil dibebaskan dari kendali ISIS, dan rakyat Irak di wilayah tersebut berhasil mempertahankan kedaulatannya. 

 

Ayatullah Makarim Shirazi mengatakan, "Kepatuhan rakyat pada fatwa ulama dengan membentuk kesatuan-kesatuan sukarelawan membawa keberhasilan pada negara berdaulat Irak mengagalkan rencana-rencana musuh."

 

"Apa yang dialami Irak saat ini pernah berlaku di Iran. Saat Imam Khomeini mengeluarkan fatwa jihad dalam menghadapi invasi Irak, yang kemudian disambut rakyat Iran dengan membentuk kelompok-kelompok milisi sipil. Keterlibatan rakyat itulah yang membuat Irak gagal meskipun menggunakan senjata lebih canggih dan dibantu banyak negara." Tambahnya. 

 

"Atas kemenangan ini dan berhasilnya Mosul kembali direbut, saya mengucapkan selamat untuk bangsa Irak, kepada para ulama dan para pemimpinnya." Tutup ulama Qom tersebut. 

0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

5 Shafar, Syahadah Sayidah Ruqayah as
Apakah ada dalam al-Quran sebuah ayat yang berbicara tentang estetika dan keindahan?
Membaca Salafi, Wahabi dan Khawarij
Apa Penyebab Wafat Rasulullah saw?
Apakah Nabi Ibrahim memiliki seorang istri yang bernama Qanthura atau Qathura dan kaum ...
Biografi Imam Muhammad bin Ali al Baqir As
Yazid dalam Timbangan Al-Qur'an dan As-Sunnah
Sembilan Langkah Menjadi Pemimpin Orang Beriman
Mengenang Sayyidah Zainab, Zain Abiha, Cucu Rasulullah Saw
Remaja, Masa Paling Berharga dan Menentukan

 
user comment