Hujjatul Islam Gholamreza Shafii-zadeh menyatakan, "Salah satu tujuan utama kebangkitan Imam Husein as adalah amar makruf dan nahyu munkar, adapun peristiwa Asyura adalah peta jalan bagi semua orang mukmin dan manusia-manusia bebas di setiap masa dan setiap tempat."
IRNA (13/11) melaporkan, Shafii-zadeh mengatakan, "Imam Husein as adalah teladan bagi kita semua dalam melaksanakan tugas amar makruf dan nahyu munkar. Sama seperti ketika Imam Husein as mengorbankan nyawa beliau serta keluarga dan sahabatnya demi menjaga tegaknya hukum Allah Swt, maka tugas kita sekarang juga untuk tidak meninggalkan kewajiban kita dalam kondisi apapun."
Shafii-zadeh menegaskan, "Asyura adalah manifestasi seluruh kemuliaan, kehormatan, dan kekuatan, karena di satu sisi ada materialisme dan kefasadan sementara di sisi lain ada ketauhidan serta penegakan syariat Islam dan perwujudan seluruh nilai-nilai."(IRIB Indonesia/MZ)
source : http://indonesian.irib.ir