Sumber :
Buku : taubat dalam naungan kasih sayang
Karya : Ayatullah Husein Ansariyan
Apabila hati yang merupakan nikmat Ilahi, digunakan dalam lingkaran keimanan, nikmat akal digunakan untuk bertafakkur akan hakikat, nikmat anggota badan digunakan di rel amal saleh, nikmat kedudukan dan kekayaan dipergunakan guna menyelesaikan problema masyarakat, dengan kata lain, apabila manusia menggunakan segala nikmat dan karunia Ilahi tersebut di jalan ketaatan, penghambaan, kebaikan, dan ketakwaan, maka Ia selain akan meraih kebahagiaan dan keberkahan di dunia ini, juga akan meraih bermacam pahala di akhirat. Mempergunakan karunia dan nikmat Ilahi di jalan Tuhan bukanlah hal yang sulit. Sesungguhnya, setiap manusia, baik lak-laki maupun wanita, mampu menjalankan hal ini.
Dinukil dari buku taubat dalam naungan kasih sayang, karya Ayatullah Husein Ansariyan.