Indonesian
Friday 10th of January 2025
0
نفر 0

Pahala Bagi Orang yang Beriman dan Beramal Saleh

Pahala Bagi Orang yang Beriman dan Beramal Saleh

Al-Quran menyatakan bahwa pahala bagi orang-orang beriman dan orang yang berbuat  baik tidak akan pernah disia-siakan. Al-Quran menegaskan bahwa janji Allah Swt pasti benar, dan Allah Swt tidak akan pernah mengingkari janji-Nya.

Al-Quran menggambarkan  bermacam pahala bagi orang-orang yang beriman dan yang beramal saleh. Bermacam  pahala tersebut digambarkan dengan peristilahan  seperti : pahala yang besar, pahala yang mulia, pahala yang tidak pernah putus, dan pahala yang baik.

Allah Swt berfirman,

“Allah telah menjanjikan kepada orang-orang yang beriman dan yang beramal saleh, (bahwa) untuk mereka ampunan dan pahala yang besar.” (surat : Al-Maidah Ayat : 9)

“kecuali orang-orang yang sabar (terhadap bencana), dan mengerjakan amal-amal saleh; mereka itu beroleh ampunan dan pahala yang besar.” (surat : Huud Ayat : 11)

“Siapakah yang mau meminjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, maka Allah akan melipat-gandakan (balasan) pinjaman itu untuknya, dan dia akan memperoleh pahala yang banyak.” (Al-Hadiid Ayat : 11)

“Sesungguhnya orang-orang yang beriman dan beramal saleh, mereka mendapat pahala yang tiada putus-putusnya.” (Fushshilat Ayat : 8)

…… Maka jika kamu patuhi (ajakan itu) niscaya Allah akan memberikan kepadamu pahala yang baik….. (surat : Al-Fat-h Ayat : 16)

 

 

0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

Hijab Prosedurer*
Tempat Kelahiran Nabi Isa Ibnu Maryam a.s.
Pentingnya Memperingati Tragedi Asyura
Pahala Bagi Orang yang Beriman dan Beramal Saleh
Ulumul Quran
Sifat Jamal dan Jalal Ilahi
Imam Askari, Pelita Penerang Umat(2)
Imam Khomeini, Pejuang Revolusi
Tafsir Al-Quran, Surat An-Nahl Ayat 78-80
Kisah Sayyidina Ali ra dan 3 Orang Yahudi Tentang Ashabul Kahfi

 
user comment