Sumber :
Buku : Syarah Doa Kumail
Karya : Ayatullah Husein Ansariyan
Kumail, ilmu lebih baik dari harta, karena ilmu melindungimu sedangkan harta harus kau lindungi.
Harta berkurang ketika dibelanjakan, tetapi ilmu justeru bertambah saat kau bagikan.
Segala sesuatu yang kau peroleh dari pengumpulan harta akan sirna bersama dengan habisnya harta, tetapi apa yang kau peroleh berkat ilmumu akan menetap meski setelah engkau tiada.
O Kumail! Ilmu itu kekuatan dan ia bisa memerintahkan ketaatan.
Seorang yang berilmu saat hidupnya akan membuat orang menuruti dan mengikutinya, dan ia dihormati meski setelah kematiannya. Ingatlah bahwa ilmu itu pengatur dan kekayaan adalah yang diaturnya.
Wahai Kumail, pengetahuan adalah iman yang diamalkan. Bersamanya manusia mendapat ketaatan dalam hidupnya dan nama baik setelah matinya. Pengetahuan adalah penguasa sedang harta dikuasai.
Wahai Kumail, orang yang mengumpul harta adalah orang mati sekalipun mereka masih hidup, sementara orang yang berilmu adalah orang yang hidup abadi sepanjang zaman, mungkin tubuh mereka telah lenyap, tapi nama mereka berada di hati (manusia).
Dinukil dari buku syarah doa kumail, karya Ayatullah Husein Ansariyan.