Indonesian
Thursday 28th of November 2024
0
نفر 0

Mempromosikan Indonesia lewat Pernikahan WN Indonesia dan WN Suriah

acara resepsi pernikahan Munawar Juanan Raden, Staf KBRI Damaskus dengan Douha Muawiyah Kharraji, warga Negara Suriah telah terselenggara pada Selasa (3/5) bertempat di aula KBRI Damaskus Suriah. Resepsi dihadiri Duta Besar RI Dama
Mempromosikan Indonesia lewat Pernikahan WN Indonesia dan WN Suriah

acara resepsi pernikahan Munawar Juanan Raden, Staf KBRI Damaskus dengan Douha Muawiyah Kharraji, warga Negara Suriah telah terselenggara pada Selasa (3/5) bertempat di aula KBRI Damaskus Suriah. Resepsi dihadiri Duta Besar RI Damaskus, seluruh staf KBRI, para mahasiswa, keluarga dari masing-masing kedua mempelai, masyarakat Indonesia, sejumlah warga Suriah, sejumlah warga asing non-Suriah.

Acara berlangsung khdmat dan meriah, dibuka dengan pembacaan ayat-ayat suci al-Quran, dilanjutkan dengan sambutan-sambutan dari Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI), atas nama staf KBRI Damaskus, atas nama keluarga dari kedua mempelai, nasihat pernikahan oleh Dubes RI Damaskus, dan selanjutnya ditutup dengan sambutan singkat dan doa untuk kedua mempelai oleh Dr. Abdul Salam Rajih, wakil Pimpinan Perguruan Mujamma Syeikh Ahmad Kuftaro/mantan anggota parlemen Suriah, yang juga merupakan guru mempelai pria.

Dalam nasihat pernikahannya, Kepala Dubes RI, Djoko Harjanto menyebutkan pernikahan adalah kebutuhan, fitrah dan juga perintah agama yang merupakan sunatullah dan sunah Rasulullah Saw. “Bagi yang tidak melakukan pernikahan berarti tidak mengikuti sunah Rasulullah Saw.” Tegasnya.

Dalam lanjutan nasehat pernikahannya, ia mengatakan, “Rumah tangga bagaikan kapal harus kokoh harus dibangun atas dasar taqwa, cinta, suka sama suka dan didukung dengan kedua belah pihak keluarga yang merestui serta mengharapkan ridho Ilahi.”

“Ibarat bahtera, hati yang bagus layaknya laksana mesin yang baik. Artinya suami istri harus punya tujuan yang sama. Berumah tangga bukan untuk hanya sekedar melepas nafsu birahi, melainkan harus memiliki tujuan untuk mencetak generasi-generasi bangsa yang baik, kuat dan tanggung serta bertaqwa kepada Allah Swt.” Tambahnya.

Dibagian lain nasehatnya, Dubes RI untuk Suriah menyinggung mengenai pentingnya akhlak dalam membangun rumah tangga. Ia mengatakan, “Akhlak sebagai bahan bakar. Akhlak mulia sebagai pondasi utama untuk membangun rumah tangga. Prinsip akhlak disini adalah saling menghargai, menghormati, menyayangi, penuh dengan senyum.”

Ia juga menegaskan agar dalam membangun rumah tangga, Kitabullah dan sunah Rasulullah Saw harus dijadikan kompas atau pedoman agar tidak tersesat dalam perjalanan dan ketika menemukan kesulitan, keresahan, kembalikan kepda al-Qur’an dan Sunnah lalu berserah kepada Allah.

Acara resepsi ditutup dengan pemberian selamat dari seluruh hadirin, hiburan, dan foto bersama kedua mempelai, keluarga, undangan; lalu ramah tamah di aula KBRI Damaskus.

Meskipun di tengah keterbatasan akibat krisis berkepanjangan yang melanda Suriah, KBRI Damaskus mencari cara untuk tetap mempromosikan Indonesia di Suriah. Salah satu caranya adalah melalui resepsi pernikahan ala Indonesia yang sarat dengan budaya dan tradisi Nusantara.

Acara resepsi pernikahan Sdr. Munawar Juanan Raden, Staf KBRI Damaskus, dengan Sdri. Douha Muawiyah Kharraji, warga Negara Suriah, yang didukung penuh oleh Dubes RI Damaskus, Bapak Djoko Harjanto, ini dijadikan wahana untuk promosi Indonesia kepada para undangan yang terdiri dari warga Suriah dan para pelajar asing non-Suriah.

Tidak hanya pengantin dirias menggunakan pakaian adat Betawi, tetapi juga aula KBRI Damaskus dihias dengan dekorasi khas pernikahan Indonesia dan seluruh pengisi acara/panitia dari Perhimpunan Pelajar Indonesia mengenakan pakaian adat Nusantara.

"Diharapkan dengan menghadiri dan menyaksikan secara langsung resepsi pernikahan ala Indonesia, para warga Suriah dan warga asing non-Suriah semakin mengenal pakaian khas, adat istiadat, dan kearifan lokal Indonesia secara halus," ujar Dubes Djoko.

Sumber : Pensosbud KBRI Damaskus


source : abna24
0
0% (نفر 0)
 
نظر شما در مورد این مطلب ؟
 
امتیاز شما به این مطلب ؟
اشتراک گذاری در شبکه های اجتماعی:

latest article

Hauzah Najaf dan Al-Azhar Mesir Gagas Persatuan Sunni-Syiah
Maktam Refleksi Pengagungan Syiar Ilahi
Pesan Ayatullah Ali Khamanei Menjelang Peringatan Hari Buruh
Puluhan Ribu Massa Gelar Demonstrasi Anti Erdogan di Turki
Arab Saudi Halangi Solusi Politik di Yaman
Densus 88 Amankan Tiga Terduga Teroris di Solo dan Karanganyar
Warga Syiah di London sebut Rezim Saudi Penjahat Kemanusiaan
Suasana Majelis Duka Husaini di Malaysia
Di Nepal, Muslim Bukan Lagi Warga Kelas Dua
Teks Lengkap Amanat PB NU pada Hari Santri Nasional

 
user comment