Hizbullah dalam sebuah pernyataan pada Rabu (14/9) sore mengecam keras kejahatan ISIS di Hari Raya Idul Adha dan mengkritik kebungkaman masyarakat internasional terkait hal itu.
Hizbullah menyebutkan, bahaya kebungkaman dunia terhadap kejahatan ISIS tidak lebih sedikit dari keterlibatan mereka.
Disebutkan pula bahwa tidak adanya sikap dan posisi serius terhadap kejahatan ISIS bagaikan bentuk partisipasi terhadap kejahatan mengerikan teroris ini terhadap umat manusia
"Tidak ada jalan lain untuk menghadapi kelompok pelaku kejahatan ini kecuali dengan perang hingga mereka benar-benar ditumpas," tegas Hizbullah.
Tepat di Hari Raya Idul Adha, kelompok teroris Takfiri Daesh menyembelih 19 pemuda Suriah di pinggiran Deir El Zour, timur negara Arab ini.
source : abna24